Perlahan-lahan para peserta Piala Eropa 2012 mengkonfirmasi para pemainnya yang akan ikut bertarung di kejuaraan kali ini. Setelah sebelumnya beberapa negara peserta telah mengumumkan calon skuad untuk kejuaraan, pada kali ini giliran skuad Rusia di bawah asuhan Dick Advocaat yang mengumumkan daftar nama-nama calon penghuni skuad Rusia untuk tampil di Polandia dan Ukraina.
Dari 27 nama pemain yang di umumkan, terdapat dua nama debutan yang tentunya menjadi kejutan menarik jika seandainya mereka berdua terpilih kedalam 23 nama pemain di putaran final nanti. Kedua pemain tersebut adalah Vladimir Granat (24 tahun, Dinamo Moskva) dan Magomed Ozdoec (19 tahun, Lokomotic Moskva). Selain itu, dari 27 nama pemain yang di umumkan terdapat satu nama pemain yang telah menghilang dari timnas Rusia selama enam tahun, Marat Izmailov, yang terakhir kali membela negaranya pada tahun 2006 dengan 31 penampilan.
Berikut adalah skuad Rusia yang di persiapkan untuk putaran final Piala Eropa 2012.
Kiper : Igon Akinfeev (CSKA), Vyacheslav Malafee (Zenit), Anton Shunin (Dinamo Moskva)
Bek : Aleksandr Anyukov (Zenit), Alekse Berezutski (CSKA), Vasili Berezutski (CSKA), Sergei Ignashevich (CSKA), Vladimir Granat (Dinamo Moskva), Yuri Zhirkov (Anzhi), Dmitri Kombarov (Spartak Moskva), Roman Sharonov (Rubin Kazan), Kirill Nababkin (CSKA)
Gelandang : Igor Denisov (Zenit), Konstantin Zyryanov (Zenit), Roman Shirokov (Zenit), Denis Glushakov (Lokomotic Moskva), Igor Semshov (Dinamo Moskva), Marat Izmailov (Sporting Lisbon), Alan Dzagoev (CSKA)
Penyerang : Andrey Arshavin (Zenit), Aleksandr Kerzhakov (Zenit), Aleksandr Kokorin (Dinamo Moskva), Roman Pavlyuchenko (Lokomotiv Moskva), Pavel Pogrebnyak (Fulham)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar