London, totalOlahraga.com - Seorang pencinta Manchester United berusaha menyambut manajer baru David Moyes dengan cara yang unik. Dia mengukirkan wajah manajer Everton itu pada sebuah bidang yang tidak biasa, yaitu buah semangka!
Seniman sekaligus chef bernama David Loh itu sering kali dijuluki "The Melon Man", akibat keahliannya mengukirkan wajah seseorang pada buah-buahan, khususnya melon. Kini, dia menghabiskan waktu dua hari untuk berkreasi memahat sebuah semangka untuk mengukirkan wajah Moyes. Ini sebagai bentuk tributnya akan sesuatu yang berbeda yang bakal terjadi di klub kesayangannya.
Dia juga sudah menyelesaikan sebuah karya seni dari buah melon, di mana wajah Sir Alex Ferguson diukirkan di atasnya. Hal ini baginya merupakan sebuah tanda perpisahan dengan manajer yang telah menangani klub selama lebih dari 26 tahun itu.
David yang berasal dari Malaysia kini berambisi menyelesaikan ukiran-ukiran melon selanjutnya. Tak tanggung-tanggung, dia berencana membuat ukiran setiap wajah pemain Red Devils sebelum perombakan skuad yang dimulai 1 Juli mendatnag.
Dia sendiri memiliki harapan yang belum terwujud. David memendam harapan agar Fergie dan Moyes bersedia melawan ke restorannya di Birmingham, Gemini, untuk melihat hasil karya seninya itu dan juga merasakan menu rasa "Manchester United" yang dibuatnya. Menu itu dikatakannya terdiri dari bahan-bahan yang tidak biasa.
"Saya ingin mereka melihat ini untuk merayakan sebuah perubahan. David Moyes adalah manajer brilian. Dia melakukan pekerjaan hebat selama bertahun-tahun di Everton dan saya melakukan ini untuknya, untuk menunjukkan dia juga akan menjadi manajer bagus di Man. United," papar David.
Toh, Moyes dan Fergie bukanlah yang pertama kali menjadi subyek seni David. Pasalnya, tahun lalu David yang memegang rekor mengukir tercepat di atas melon, sudah memahatkan wajah para atlet Britania Raya untuk menghargai momen Olimpiade London 2012.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar